Friday 7 January 2022

Man City Menang Tadi Malam, Kiper Lawan Dimarahi Habis-Habisan Untuk Blundernya

Kasihan betul kiper tim tuan rumah laga Manchester City tadi malam ini, dimaki rekannya sendiri di hadapan jutaan pasang mata yang menyaksikan tontonan tersebut, setelah membuat blunder akibat panik ditekan pemain the Skyblues. Lihat fotonya.

Pemain Swindon Town No 8 asal Australia, Jordan Lyden, menunjuk-nunjuk tengah lapangan kepada kipernya, Lewis Ward, sepertinya hendak memberitahu bahwa taktik tim adalah mengirimkan bola sejauh mungkin ke depan, bukan memainkan umpan-umpan pendek seperti yang baru saja dilakukannya dan sebagai akibatnya berujung gol kedua Manchester City.

Sebenarnya ini merupakan kesalahan banyak orang. Terutama sekali kapten tim Swindon merangkap bek tengah Dion Conroy. Ia melakukan backpass riskan dan berharap penjaga gawangnya memiliki kualitas menggocek bola setara Manuel Neuer. Gagal total!

Pada menit 28 laga putaran ketiga Piala FA di County Ground pada Sabtu dinihari (8/1) itu, Bernardo Silva melakukan tekanan berat terhadap sang kiper yang baru saja menerima backpass, dan sebagai akibatnya ia buru-buru melepaskan umpan keras, terlalu keras bahkan, ke arah pemain No 25 Louis Reed.

Bola memantul secara liar, diambil alih oleh Gabriel Jesus yang bermain satu-dua dengan gelandang Kevin De Bruyne dan berhasil menaklukkan sang kiper malang itu di sudut kiri bawah gawangnya sendiri.

Lihat adegan setelah itu ketika Lyden datang tergopoh-gopoh dan menunjuk-nunjuk lapangan tengah sementara kiper Ward memasang muka memelas, tahu bahwa harapan timnya untuk membuat kejutan akan langsung pupus.

Selang 14 menit sebelum gol Jesus tersebut, Bernardo Silva sudah melesakkan gol pertama bagi the Citizens. Gol ini hasil senggolan jarak pendek berkat umpan akurat yang dikirim pemain 19 tahun Cole Palmer menyusuri garis gawang dan sang bintang Portugal itu mungkin mencatatkan gol paling mudah dalam karirnya. Senggol dikit dan gol!

Jesus berpeluang menggandakan jumlah golnya tapi sang pemain Brasil gagal melesakkan penalti pada menit 62, usai tiga menit sebelumnya Ilkay Gundogan mencetak gol ketiga City guna memastikan kemenangan putaran ketiga Piala FA tersebut.

Swindon sempat membalaskan satu gol pada 12 menit jelang akhir laga, tapi dengan cepat pula selisih gol dijauhkan melalui serangan Cole Palmer, tiga menit kemudian. Menit pertama memasuki injury time, Rodri sebenarnya memiliki peluang menjauhkan jarak tapi sepakannya membentur mistar gawang tuan rumah.

Dengan kemenangan 1-4 di kandang Swindon ini maka pasukan Pep Guardiola, yang malam ini absen akibat positif terpapar dan digantikan asisten pelatih Rodolfo Borrell, melaju ke putaran keempat FA Cup.

sumber: Man City Menang Tadi Malam, Kiper Lawan Dimarahi Habis-Habisan Untuk Blundernya - Berita Bola



Tags :

bm

Jasa Whatsapp Blast

Jasa Google Adwords Profesional

Kami menawarkan layanan produk unggulan terbaik kami seperti jasa google ads, jasa optimasi seo website, jasa facebook ads, whatsapp blast, sms broadcast, jasa penulis artikel dan lainnya.

  • Jasa Whatsapp Blast
  • www.gacorbos88.my.id/
  • Koh Pich St, Phnom Penh.
  • admin@gacorbos88.my.id
  • +62 816 1762 1368